-->

Cara Menanam Bawang Merah di Rumah

Menanam sayuran dirumah seperti halnya bawang merah cukup mudah dilakukan, cara penanamannya pun tidak berbeda dengan menanam sayuran di lahan perkebunan yang membedakan hanya media tanam.
Cara Menanam Bawang Merah di Rumah
Bawang Merah
Dalam menanam bawang merah dirumah sebaiknya penanamannya menggunakan pot atau polybag agar lebih mudah di geser ataupun dipindah-pindahkan sesuai keinginan.

Kenapa kita harus menanam bawang merah dirumah? Karena bawang merah adalah bumbu dapur yang merupakan kebutuhan pokok setiap kita melakukan memasak makanan. Mengingat harga dari bawang merah yang selalu mahal, alangkah baiknya kita bisa menanam sendiri dirumah agar bisa mengurangi biaya pengeluaran dapur kita.

Cara Menanam Bawang Merah di Pot

Untuk menanam bawang merah sama halnya dengan menanam tanaman sayuran lain, ada beberapa langkah-langkah cara menanam bawang merah di dalam pot. Menanam bawang merah di pot lebih mudah untuk dilakukan karena jika menanam bawang merah di pot lebih mudah dipindahkan apabila ada hujan. Apabila bawang merah terkena hujan maka tanaman tersebut akan cepat rusak atau busuk.

Untuk itu kita akan lanjutkan pada langkah cara menanam bawang merah di pot, diantaranya sebagai berikut:

1. Pembelian Bibit

Untuk menanam bawang merah, harus menggunakan bibit yang unggul dan baik kualitasnya. Bibit bawang merah yang baik kualitasnya yaitu bibit yang telah disimpan ± selama 2-3 bulan. Pada masa itu, bibit bawang merah telah disimpan akan mulai muncul tunas, sehingga bibit tersebut telah siap untuk ditanam dan akan tumbuh dengan cepat.
Cara Menanam Bawang Merah di Rumah
Bibit Bawang Merah
Agar tanaman bawang merah bisa tumbuh sehat, kita harus bisa membedakan bibit bawang merah dari yang baik dan buruk. Untuk cara membedakannya yaitu dengan cara dipegang, apabila saat dipegang umbi bawang merah terasa lunak atau isinya kosong, tidak padat. Maka umbi seperti itu tidak baik untuk dijadikan bibit.

Sebaliknya apabila umbi bawang merah berisi padat, umbi tersebut baik untuk dijadikan bibit.
 Cara pemilihan bibit diatas harus dilakukan karena  sangat penting, agar tumbuh dengan baik dan hasil panen pun berkualitas.

2. Media Tanam

Media tanam yang baik digunakan adalah media tanam yang memiliki drainase yang baik, karena apabila media tanam yang terlalu banyak menyimpan air akan membuat bawang merah cepat busuk.

Untuk media tanam yang baik digunakan yaitu menggunakan tanah berpasir dengan campuran arang sekam dan pupuk kandang. Perbandingan yang baik dari media tanam tersebut adalah 1 : 1 : 1.

Media tanam telah disiapkan tadi masukan ke dalam pot yang berdiameter 20-30 cm, pastikan media tanam tersebut tercampur dengan baik, buat media tanam tersebut agar gembur, tidak terlalu padat lalu tutup  dengan plastik dan diamkan selama 2 hari.

3. Penanaman dan Pemupukan

Untuk cara menanam bawang merah dalam pot tidak boleh terlalu banyak ataupun terlalu sedikit. Menanam bibit bawang merah sebaiknya 3 umbi per pot dan jarak antara umbi harus diatur yaitu sekitar 10 cm antar umbi. Pastikan pada saat menanam umbi tertutup dan hanya leher umbi yang terlihat.

Setelah di tanam lakukan pemupukan lanjutan bisa menggunakan pupuk kandang kembali setelah berusia 3-4 minggu. Pemupukan mengunakan pupuk kandang sebanyak satu kepal per pot dan di tabur di antara umbi, apabila ingin melakukan pemupukan dengan pupuk non-organik, anda bisa menggunakan pupuk ZA atau  NPK sebanyak 5 gram dan tabur secara merata per pot. Lakukan pemupukan selanjutnya setiap 3 minggu sekali.

4. Pemeliharaan

Cada memelihara tanaman bawang merah sangat mudah, yaitu dengan melakukan penyiraman 2 kali sehari setiap pagi dan sore. Hindari penyiraman yang berlebihan seperti setelah di siram air nya tergenang di pot, karena jika air yang berlebihan bisa terjadi pembusukan pada umbi bawang. Makadari itu pastikan drainase pot cukup baik untuk air bisa mengalir ke bawah.

Ketika musim hujan tiba, lakukan pemindahan pot ketempat yang teduh agar tidak terus menerus terkena air hujan. Setelah tanaman bawang merah berumur 2 bulan kurangi penyiraman yaitu 1 hari sekali, hanya pada sore hari saja.

5. Pemanenan

Ketika tanaman bawang merah sudah berumur 3 bulan, bawang merah siap dipanen. Dengan memiliki ciri-ciri 80% daun rebah telah menguning dan leher batang kosong, umbi telah terlihat ke permukaan tanah dengan  warna merah mengkilap dan terlihat segar.

Apabila anda ingin menanam kembali, maka jangan semuanya dipanen. Biarkan tanaman bawang merah hingga berumur 100 hari agar lebih tua dan lakukan panen bibit tersebut serta diamkan umbi tersebut hingga tumbuh tunas dan lakukan penanaman kembali.

Demikian artikel tentang cara menanam bawang merah di pot, mudah-mudahan bisa memberikan informasi dan  menambah wawasan Anda dalam menanam sayuran agar bisa mengurangi mengurangi pengeluaran dapur. Selamat mencoba..

0 Response to "Cara Menanam Bawang Merah di Rumah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel